Individual Handshake JKT48, Ritual Vital antara Idol dan Fans
Ini mungkin menjadi artikel pertama saya tentang individual handshake.
Sedikit perkenalan tentang apa itu individual handshake.
Individual hanshake adalah event dimana member dan fans dapat mengobrol sambil berjabat tangan selama 10... detik (saja).
Orang yang bukan fans pasti akan menanggapi bahwa event ini aneh, tidak penting dan mubazir.
Tujuan Handshake Event
Tentunya banyak yang ingin dicapai oleh JKT48 pada event ini. Banyak pihak yang akan memperoleh keuntungan dari acara ini. Teori simbiosis mutualisme pun berlaku. Fans yang mendapatkan sensasi yang intim dengan member kesukaannya, Member dapat makin mengasah skill verbal dan rasa percaya dirinya, dan Manajemen yang mengkalkulasi keuntungan materinya.
Dan satu lagi,
Merupakan Strategi Marketing Manajemen
Mau handshake, satu syaratnya : beli CD original versi teater. Nah, disini jelas-jelas kan kalo manajemen ingin mendongkrak penjualan CD dengan event ini. Coba kita renungkan deh, orang Indonesia, hari gini, masih ada yang mau beli CD original? jarang kan?
Melalui HS event inilah fans yang membeli 1 buah CD original diberikan suatu apresiasi dalam bentuk jabat tangan 10 detik.
Alhasil, fans loyal pun akan membeli belasan CD supaya bisa HandShake selama mungkin dengan oshi-nya. Jenius bukan?
10 detik adalah waktu yang cukup ideal.
Analoginya seperti ini, kita ingin membeli bensin di pom dan antriannya sangat panjang. Disitu terlihat bagaimana banyak pelanggan yang dalam hati tidak sabaran, namun si pelayan SPBU harus cepat dan terus memberikan pelayanan yang maksimal.
10 detik memang mungkin hanya sebentar bagi kamu, namun bagi member yang harus menyapa ratusan bahkan ribuan orang?
Dari situ kita tau, bagaimana pentingnya acara yang diadakan setiap CD baru dirilis ini. Event ini menjadi jembatan para fans dan fanbase yang ingin memberi timbal balik positif pada setiap jabat tangan yang dilakukan. Akan ada dialog dan hal-hal tak terduga dalam bilik handshake yang akan selalu diingat oleh fans dan idol. Akan ada fans yang "ketagihan" dan ingin terus ikut dalam acara ini.
Maka, manajemen pun pastinya akan terus berusaha meningkatkan kuaitas HS event ini. Memberikan pelayanan yang baik tentunya menjadi tuntutan.
Lalu jangan kira HS event ini hanya salaman terus udah - pulang. Tidak sekedar itu. Selama seharian penuh, pengunjung HS event akan disuguhkan dengan acara-acara lain seperti mini concert, stand-stand yang akan dijaga para member, standup comedy oleh para member dan lain-lain.
Nah bagi kalian yang mau mengikuti handshake, beli CD ori versi teater lalu ikuti tata cara Handshake, silahkan lihat di SINI
Sedikit perkenalan tentang apa itu individual handshake.
Individual hanshake adalah event dimana member dan fans dapat mengobrol sambil berjabat tangan selama 10... detik (saja).
Orang yang bukan fans pasti akan menanggapi bahwa event ini aneh, tidak penting dan mubazir.
"buat apa coba salaman doang harus beli CD dulu, cuma 10 detik lagi -_- "Nah, saya coba jawab ya..
Tujuan Handshake Event
Tentunya banyak yang ingin dicapai oleh JKT48 pada event ini. Banyak pihak yang akan memperoleh keuntungan dari acara ini. Teori simbiosis mutualisme pun berlaku. Fans yang mendapatkan sensasi yang intim dengan member kesukaannya, Member dapat makin mengasah skill verbal dan rasa percaya dirinya, dan Manajemen yang mengkalkulasi keuntungan materinya.
Dan satu lagi,
"Keep your friends close and your enemies closer".Pernah dengar istilah itu? Bukan hanya fans yang menjadi target HS event ini, namun juga orang lain yang belum kenal baik JKT48. Orang akan melihat bahwa inilah salah satu bentuk kegiatan idoling. Setelah itu, rasa penasaran akan menjadi senjata ampuh bagi manajemen untuk meningkatkan jumlah fans.
Simbiosis Mutualisme |
Merupakan Strategi Marketing Manajemen
Mau handshake, satu syaratnya : beli CD original versi teater. Nah, disini jelas-jelas kan kalo manajemen ingin mendongkrak penjualan CD dengan event ini. Coba kita renungkan deh, orang Indonesia, hari gini, masih ada yang mau beli CD original? jarang kan?
Melalui HS event inilah fans yang membeli 1 buah CD original diberikan suatu apresiasi dalam bentuk jabat tangan 10 detik.
Alhasil, fans loyal pun akan membeli belasan CD supaya bisa HandShake selama mungkin dengan oshi-nya. Jenius bukan?
10 detik adalah waktu yang cukup ideal.
“You have just 7 seconds to make a good first impression”,Itu kata-katanya CEO Fox News, Roger Ailes. Tuh, hanya butuh waktu 7 detik kok untuk memberikan kesan baik pertama kepada orang lain. Dengan perhitungan itu pulalah waktu handshake menjadi efisien karena banyaknya fans yang mengantri untuk menunggu giliran.
Analoginya seperti ini, kita ingin membeli bensin di pom dan antriannya sangat panjang. Disitu terlihat bagaimana banyak pelanggan yang dalam hati tidak sabaran, namun si pelayan SPBU harus cepat dan terus memberikan pelayanan yang maksimal.
10 detik memang mungkin hanya sebentar bagi kamu, namun bagi member yang harus menyapa ratusan bahkan ribuan orang?
Give me your hands, please |
Dari situ kita tau, bagaimana pentingnya acara yang diadakan setiap CD baru dirilis ini. Event ini menjadi jembatan para fans dan fanbase yang ingin memberi timbal balik positif pada setiap jabat tangan yang dilakukan. Akan ada dialog dan hal-hal tak terduga dalam bilik handshake yang akan selalu diingat oleh fans dan idol. Akan ada fans yang "ketagihan" dan ingin terus ikut dalam acara ini.
Maka, manajemen pun pastinya akan terus berusaha meningkatkan kuaitas HS event ini. Memberikan pelayanan yang baik tentunya menjadi tuntutan.
Lalu jangan kira HS event ini hanya salaman terus udah - pulang. Tidak sekedar itu. Selama seharian penuh, pengunjung HS event akan disuguhkan dengan acara-acara lain seperti mini concert, stand-stand yang akan dijaga para member, standup comedy oleh para member dan lain-lain.
Nah bagi kalian yang mau mengikuti handshake, beli CD ori versi teater lalu ikuti tata cara Handshake, silahkan lihat di SINI
My first handshake ticket |
Jika tidak ada aral melintang, 18 Mei nanti akan jadi HS pertama. Doakan aku ya! haha
0 Comment :