Jumat, 07 September 2018

Hand Gesture Recognition Pada Aplikasi Pengenalan Bangun Ruang Dengan Leap Motion Controller



Abstract: 

Dalam mempelajari bangun ruang seringkali pelajar Sekolah Dasar mengalami kesulitan pemahaman terhadap materi yang diberikan. Maka diperlukan suatu alat peraga interaktif dan menarik dalam bentuk aplikasi multimedia Pengenalan Bangun Ruang supaya dapat meningkatkan minat belajar dan pemahaman siswa-siswi dalam mempelajari materi bangun ruang. Penulis menggunakan teknologi Leap Motion Controller untuk mengimplementasikan Hand Gesture Recognition yaitu pengembangan dari Hand Motion Tracking. Dengan demikian, aplikasi dapat dikontrol dengan menggunakan gerakan tangan tanpa keyboard ataupun mouse. Penulis menemukan bahwa variasi dan persentasi ketepatan gestur pada aplikasi-aplikasi sebelumnya belum optimal. Dengan menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC), penelitian ini bertujuan menambah variasi jenis gestur yang digunakan serta meningkatkan persentasi ketepatan dalam mengenal gestur. Hasil dari penelitian adalah aplikasi dengan fitur 10 jenis definisi gestur, yaitu: Tap, Swipe, Clap, Double Outward Swipe, Circular, Fly Control, Pinch, Release, Push dan Pull. Ketepatan penerjemahan gestur mencapai 91.6% pada frame rate 30 fps dan eksekusi CPU sebesar 45,53 ms.


Demo Video : 





Read Another


CATEGORIES



0 Comment :